Sabtu, 04 Agustus 2012

0 Alasan "Peterpan" ganti nama menjadi "Noah"




Memilih nama baru sebagai pengganti Peterpan yang kadung melekat di masyarakat tentu tidaklah mudah. Hal tersebut disadari betul Ariel, Uki, Lukman, Reza dan David. Namun perubahan itu harus dilakukan menyusul sengketa yang terjadi dengan personel Peterpan sebelumnya. Pilihan pun jatuh pada nama Noah.

"Artinya, satu comforter (semacam selimut), bikin nyaman, peacefull sama long life, umur panjang, setidaknya hal itu yang kita harapkan dan mewakili musik serta keadaan kita saat ini," kata Uki saat mengadakan jumpa pers di kantor Musica di kawasan Pancoran, Jakarta, Kamis (2/8/2012).

Menurut sang vokalis, Ariel, nama Noah dipilih karena memang mudah didengar dan diingat. Dalam nama tersebut Ariel dan teman-temannya juga merasakan ada semangat baru dalam bermusik ke depannya.

"Yang saya rasakan paling baru adalah semangatnya. Ada yang baru saya rasain di sini, setelah lama menahan sesuatu yang baru sangat menonjol adalah semangat teman-teman semua," kata Ariel menambahkan.

Selain menyimpan harapan, nama itu juga tidak menutup kemungkinan memberikan peluang mereka untuk menyuguhkan cara bermusik yang baru. "Ke depan kita nantinya ingin menawarkan musik atau lagu, aransemen, teknik vokal mungkin yang belum dinyanyiin. Kita menawarkan semangat baru," tegas Ariel.

0 Comments

Bagaimana Pendapat Anda ?